Resep Cara Membuat Singkong Thailand Keju

Singkong Thailand
Singkong Thailand

Resep Cara Membuat Singkong Thailand Keju – Singkong kerap kali dianggap oleh sebagian orang sebagai makanan yang kurang lezat dan terkesan dianggap kurang bergengsi. Meskipun bukan merupakan salah satu yang populer, banyak resep olahan yang sebenarnya bisa menghasilkan makanan yang enak dengan singkong sebagai bahan dasarnya. Singkong sangat mudah ditemukan dimana saja, karena singkong tumbuh subur di Indonesia, singkong juga bisa dijadikan sebagai pengganti nasi karena mengandung karbohidrat yang cukup tinggi. Singkong dapat diolah menjadi berbagai macam masakan dan jajanan contohnya seperti singkong keju, singkong rebus, singkong goreng, kolak, dan keripik.

Potongan singkong rebus yang disiram dengan saus putih, ditambah sedikit keju parut dan strawberry atau cherry sebagai garnis. Ya, itulah gambaran tentang makanan yang akan resepustaka bagikan resep nya pada postingan kali ini. Sebagian dari anda mungkin sudah tidak asing dan sudah bisa menebak menu yang kami maksud tersebut, namun mungkin ada juga sebagian dari anda yang belum bisa menebaknya. Daripada bikin penasaran, langsung saja ini dia nama menu yang resepustaka maksud, Singkong Thailand keju. Sesuai dengan namanya, sajian yang satu ini merupakan salah satu camilan lezat yang menggunakan singkong sebagai bahan dasar dan merupakan salah satu makanan khas dari Thailand. Singkong Thailand keju ini mempunyai tekstur yang lembut dan rasa yang manis dari campuran gula serta saus atau kuah kental yang gurih. Kalau dilihat dari bahan-bahan pembuatannya Singkong Thailand ini mirip sekali dengan Kolak Singkong. Perbedaannya adalah singkong thailand santannya di tuangkan terpisah setelah singkong matang dan dimasak menggunakan gula putih, sedangkan kolak menggunakan gula merah. Jadi bagi ana yang sudah sering bikin kolak singkong mungkin tidak akan menemukan kesulitan yang berarti ketika mencoba membuat Singkong Thailand Keju ini.

Singkong Thailand ini biasanya disajikan di restoran masakan Thailand sebagai dessert dengan harga yang lumayan menggoyang kantong, namun makanan ini sebenarnya bisa anda buat sendiri dirumah. Berikut bahan-bahan dan cara membuatnya.

Bahan-bahan Singkong Thailand Keju:
800 gram singkong
1500 ml air
½ sdt garam halus
200 gr gula pasir
2 lembar daun pandan
1 sdt vanili ekstrak
Keju Cheddar

Bahan saus Singkong Thailand Keju:
500 ml santan kental dari 1 butir kelapa
1 sdt garam
2 lembar daun pandan, potong sepanjang 5 cm
1 sdm tepung maizena larutkan bersama 3 sdm santan

Cara Membuat Singkong Thailand Keju:
  • Potong-potong singkong kira-kira sepanjang 5 cm, lalu belah jadi dua, dan buang seratnya kemudian bersihkan
  • Rebus singkong menggunakan api sedang bersama daun pandan, sampai singkong empuk dan berwarna bening
  • Tambahkan vanili, gula pasir, dan garam, aduk perlahan dan sampai air menyusut namun singkong masih terlihat basah, angkat dan kemudian sisihkan

Cara Membuat Saus Singkong Thailand Keju:
  • Rebuslah santan kelapa didalam panci, kemudian tambahkan daun pandan, larutan tepung maizena, dan sedikit garam, aduk secara perlahan. Gunakan api kecil.
  • Bila sudah mengeluarkan letupan kecil dan santan mulai mengental, lanjutkan merebus sekitar 2 menit sambil diaduk agar santan tidak pecah, kemudian angkat.

Cara Penyajian Singkong Thailand Keju:
  • Susunlah singkong yang sudah direbus tadi kedalam piring saji, bentuk penyusunan singkong sesuaikan dengan selera anda yang penting rapi.
  • Siram dibagian atasnya dengan saus santan, lalu taburi dengan keju cheddar yang sudah diparut. Untuk mempercantik bisa ditambahkan potongan daun pandan dan juga irisan strawberry atau satu biji buah cherry.
  • Sajikan selagi hangat.
Salah satu hal yang harus diperhatikan agar singkong Thailand ini lezat, anda harus menggunakan jenis singkong yang bagus dan empuk dan rebuslah hingga benar-benar empuk. Ini akan membuat tekstur singkong menjadi benar-benar lembut sehingga akan terasa lumer dimulut.

Singkong Thailand Keju ini memang pas disajikan sebagai hidangan penutup setelah menikmati menu utama. Namun, makanan satu ini juga bisa dijadikan sebagai camilan sebagai pendamping kopi atau teh saat bersantai bersama kerabat. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

0 komentar

Posting Komentar