Es Mentimun Biji Selasih
Cara Membuat Es Mentimun Biji Selasih – Es mentimun biji selasih adalah salah satu minuman segar yang sangat cocok dinikmati ketika cuaca sedang panas atau terik. Terbuat dari mentimun yang dipadukan dengan biji selasih juga ditambah dengan sirup dan es batu yang diserut halus sehingga menghasilkan minuman yang sangat menyegarkan dan menghilangkan dahaga anda seketika. Minuman ini memang masih kalah populer dibanding jus alpukat, es dawet, dan minuman lainnya, namun minuman ini bisa anda coba untuk mendapatkan kesegaran khas dari segarnya mentimun dan selasih. Berikut cara bahan dan cara membuatnya.
Bahan-bahan Es Mentimun Biji Selasih:
500 gr mentimun, buang kedua ujungnya, hilangkan getahnya
2 buah jeruk nipis, ambil airnya
1 sdm biji selasih (rendam dalam air)
Sirup rasa melon secukupnya
Air putih secukupnya
Es batu secukupnya
Cara Membuat Es Mentimun Biji Selasih:
- Belah menjadi dua bagian mentimun kemudian buang bagian bijinya, serut halus mentimun. Masukkan parutan mentimun kedalam gelas saji
- Masukkan biji selasih lalu tambahkan sirup melon secukupnya
- Masukkan es batu kedalamnya lalu tuang air matang secukupnya
- Aduk sebentar lalu siap dinikmati
Namun untuk anda yang tidak suka terlalu manis, takaran sirup bisa disesuaikan dengan selera anda.
0 komentar
Posting Komentar